Kamis, 29 Mei 2014

Mungkin beberapa orang diantara kita sudah bosan dengan sate kambing dan sate ayam? Ya, sate umumnya dibuat dari daging ayam atau kambing. Apabila Anda termasuk orang yang sudah bosan dengan sate tersebut, Anda dapat mencoba mencicipi sate jamur tiram.

Sate jamur tiram merupakan sate yang tidak lain berbahan baku utama yakni jamur tiram. Kreatifitas manusia dalam berimajinasi dan bereksperimen menciptakan makanan sate yang memiliki kandungan gizi tinggi dan aman dikonsumsi bagi yang menghindari kolesterol karena sate ini mengandung omega tiga yang tinggi dan non kolesterol.

Sate jamur tiram merupakan solusi juga bagi orang yang memilih gaya hidup sebagai vegetarian namun rindu akan rasa atau kenikmatan dari sate.

Beberapa orang yang pernah mencicipi sate jamur tiram mengatakan bahwa rasa dari sate ini mirip dengan sate ayam, namun lebih enak ketimbang sate ayam yakni lebih “menggigit”.

Bagi Anda yang belum pernah mencicipi rasa dari sate jamur tiram seperti apa, Anda dapat berkunjung ke beberapa daerah yang memiliki pedagang sate jamur tiram yang sudah memiliki nama seperti di daerah Yogyakarta Anda dapat berkunjung ke Sate Jamur Tiram “Cak Oney”.

Apabila sedang berada di Magetan, Anda bisa berkunjung ke Sate Jamur Tiram Bu Darmi dan apabila sedang berada di Depok, Anda bisa berkunjung ke Sate Jamur Tiram Mas Oji (Depok Timur Depan, samping jalan Batur).

Gambaran Peluang Usaha Sate Jamur Tiram

Nah, apabila Anda tidak hanya ingin mencicipi sate jamur tiram, maupun yang sudah mencicipinya dan merasakan nikmatnya sate ini. Anda dapat juga mencoba peluang usaha sate yang cukup menjanjikan ini.

Mengapa saya katakan menjanjikan? Karena bahan baku jamur tiram sangat mudah didapatkan dengan harga yang sangat terjangkau. Harga per kilogram jamur tiram jauh dibawah harga daging ayam serta daging kambing. Meskipun begitu, harga jual sate ini rata-rata sama dengan harga jual sate ayam dan kambing, sehingga keuntungan yang didapat bisa lebih besar.

Selain itu, seperti yang telah saya tuliskan di paragraf-paragraf awal. Sate jamur tiram mengandung omega tiga yang tinggi serta non kolestrol sehingga aman dikonsumsi siapa pun bahkan vegetarian, sehingga pasar lebih luas.

Terakhir, pedagang sate jamur tiram masih sedikit sehingga peluang usaha ini benar-benar sangat menjanjikan. Yang terpenting adalah Anda dapat membuat sate berbahan jamur tiram dengan cita rasa yang tinggi.


Berikut Resep Sate Jamur
Bahan :
  • 300 gram jamur tiram, dipotong-potong
  • 2 sendok makan kecap manis
  • 1 sendok makan minyak goreng
  • tusuk sate secukupnya.
Bahan sambal kacang :
  • 250 gram kacang tanah kulit, digoreng
  • 3 buah cabai merah keriting, direbus
  • 4 butir kemiri, digoreng
  • 3 buah cabai merah besar, direbus
  • 4 sendok makan gula merah sisir
  • 1 1/4 sendok teh garam
  • 250 ml air matang
Pelengkap :
  • 3 buah lontong
  • 3 sendok kecap manis
  • 3 buah jeruk limau
  • 1 sendok makan bawang merah goreng untuk taburan sambal (haluskan)
  • 12 cabai rawit merah, direbus
Cara membuat :
  1. Sambal kacang, haluskan kacang tanah, cabai , kemiri, gula merah dan garam. Tuang air. Masak sambil diaduk sampai matang.
  2. Tusuk-tusuk jamur ditusukan sate. Sisihkan.
  3. Ambil 150 gram sambal kacang. Tambahkan kecap manis dan minyak goreng. Aduk rata. Celup jamur di dalamnya. Lumuri sampai rata.
  4. Bakar sampai setengah matang. Lumuri lagi. Bakar sampai matang.
  5. Sajikan sate bersama sambal kacang, pelengkap, dan sambalnya.
Mungkin beberapa orang diantara kita sudah bosan dengan sate kambing dan sate ayam? Ya, sate umumnya dibuat dari daging ayam atau kambing. Apabila Anda termasuk orang yang sudah bosan dengan sate tersebut, Anda dapat mencoba mencicipi sate jamur tiram.
Sate jamur tiram merupakan sate yang tidak lain berbahan baku utama yakni jamur tiram. Kreatifitas manusia dalam berimajinasi dan bereksperimen menciptakan makanan sate yang memiliki kandungan gizi tinggi dan aman dikonsumsi bagi yang menghindari kolesterol karena sate ini mengandung omega tiga yang tinggi dan non kolesterol.
Sate jamur tiram merupakan solusi juga bagi orang yang memilih gaya hidup sebagai vegetarian namun rindu akan rasa atau kenikmatan dari sate.
Beberapa orang yang pernah mencicipi sate jamur tiram mengatakan bahwa rasa dari sate ini mirip dengan sate ayam, namun lebih enak ketimbang sate ayam yakni lebih “menggigit”.
Bagi Anda yang belum pernah mencicipi rasa dari sate jamur tiram seperti apa, Anda dapat berkunjung ke beberapa daerah yang memiliki pedagang sate jamur tiram yang sudah memiliki nama seperti di daerah Yogyakarta Anda dapat berkunjung ke Sate Jamur Tiram “Cak Oney”.
Apabila sedang berada di Magetan, Anda bisa berkunjung ke Sate Jamur Tiram Bu Darmi dan apabila sedang berada di Depok, Anda bisa berkunjung ke Sate Jamur Tiram Mas Oji (Depok Timur Depan, samping jalan Batur).
Gambaran Peluang Usaha Sate Jamur Tiram

Nah, apabila Anda tidak hanya ingin mencicipi sate jamur tiram, maupun yang sudah mencicipinya dan merasakan nikmatnya sate ini. Anda dapat juga mencoba peluang usaha sate yang cukup menjanjikan ini.
Mengapa saya katakan menjanjikan? Karena bahan baku jamur tiram sangat mudah didapatkan dengan harga yang sangat terjangkau. Harga per kilogram jamur tiram jauh dibawah harga daging ayam serta daging kambing. Meskipun begitu, harga jual sate ini rata-rata sama dengan harga jual sate ayam dan kambing, sehingga keuntungan yang didapat bisa lebih besar.
Selain itu, seperti yang telah saya tuliskan di paragraf-paragraf awal. Sate jamur tiram mengandung omega tiga yang tinggi serta non kolestrol sehingga aman dikonsumsi siapa pun bahkan vegetarian, sehingga pasar lebih luas.
Terakhir, pedagang sate jamur tiram masih sedikit sehingga peluang usaha ini benar-benar sangat menjanjikan. Yang terpenting adalah Anda dapat membuat sate berbahan jamur tiram dengan cita rasa yang tinggi.
- See more at: http://www.rudimenulis.com/2014/03/sate-jamur-tiram.html#sthash.igjWw4mA.dpuf

0 komentar:

Posting Komentar